Universitas Islam Kalimantan Mengunjungi Pascasarjana FE UII
Universitas Islam Kalimantan (UNISKA) Muhammad Arsyad Al Banjary bersilaturahmi dengan mengunjungi Program Magister Manajemen Pascasarjana FE UII sebagai kunjungan persahabatan. Rombongan UNISKA terdiri dari 5 dosen pendamping, 2 orang staf dan 41 mahasiswa Magister Manajemen yang dipimpin oleh Dr. H. M. Zaenul, S.E., M.M. selaku Ketua Program Magister Manajemen, dan didampingi oleh Dr. H. Sulastini, S.E., M.Si. selaku Sekretaris Program Magister Manajemen dan Dr. H. M. Alfani, S.E., M.Si. Kepala Lembaga Penjaminan Mutu UNISKA.
Acara silaturahmi yang berlangsung pada Selasa, (13/1) di ruang 1/3 Gedung Prof. Dr. Ace Partadiredja, kampus FE UII, diterima dengan penuh keramahan oleh para pengelola Program Pascasarjana FE UII, antara lain Dr. Zainal Mustofa El Qodri, M.M. selaku Direktur Program Pascasarjana, Dra. Erna Hidayah, M.Si. selaku Sekretaris Program Pascasarjana, Dr. Zaenal Arifin, M.Si. selaku Koordinator Program Magister Manajemen, Abdul Hakim, S.E., M.Ec., Ph.D selaku Koordinator Program Doktor, dan Drs. Ahcmad Tohirin, M.A., Ph.D. selaku Koordinator Magister Ekonomi dan Keuangan.
UNISKA yang merupakan PTS tertua dan terbesar di Kalimantan Selatan yang berdiri sejak tahun 1981, kini menjadi barometer kemajuan PTS di wilayah Kalimantan. Namun demikian, Program Magister Manajemen UNISKA yang baru memasuki tahun ke tiga ini dirasa perlu untuk belajar dan menggali informasi dari perguruan tinggi yang lebih maju dari UNISKA. Kunjungan ini dimaksudkan untuk melihat lebih dekat kemajuan-kemajuan Program Pascasarjana FE UII yang nantinya bisa dijadikan referensi dalam mengelola Program Magister Manajemen UNISKA agar dapat mengikuti jejak Program Magister Manajemen FE UII. Kedepannya diharapkan ada upaya-upaya kerjasama antara UNISKA dengan Program Pascasarjana FE UII di bidang catur dharma perguruan tinggi atau yang lainnya.
Menurut Zaenul selaku pimpinan romobongan, adanya program S3 di Pascasarjana FE UII juga dapat menjadi peluang bagi dosen UNISKA yang berminat untuk melanjutkan program doktoral di Pascasarjana FE UII. “Kunjungan ini juga sebagai langkah untuk mewujudkan keinginan para mahasiswa Program Magister Manajemen UNISKA untuk mencari referensi-referensi ilmiah dalam rangka memperkaya wawasannya”, terang Zaenul.
Acara ramah tamah kemudian dilanjutkan dengan penjelasan mendetail tentang program–program Magister yang ada di Program Pascasarjana FE UII oleh Dr. Zainal Mustofa El Qodri, MM. selaku Direktur Pascasarjana FE UII. Selanjutnya, UNISKA berharap Pascasarjana FE UII juga melakukan kunjungan balasan untuk membahas penjajagan kerjasama di masa yang akan datang.
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!