,

Studi Banding FEB Institut Rahmaniyah Sekayu mengenai program unggulan FBE UII

Selasa, 6/8/2024,  Fakultas Bisnis dan Ekonomika (FBE) Universitas Islam Indonesia (UII) menerima kunjungan dari pihak Institut Rahmaniyah Sekayu dalam rangka studi banding terkait penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kunjungan ini dihadiri oleh delegasi dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Institut Rahmaniyah Sekayu sejumlah 110 orang yang terdiri dari 10 dosen pembimbing dan 100 mahasiswa. Penerimaan tamu dilakukan di ruangan Aula Utara FBE UII Lantai 3. 

Kunjungan ini bertujuan untuk bertukar pengalaman dan wawasan terkait pelaksanaan Tridarma Perguruan Tinggi yang meliputi pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Dalam kesempatan ini, pihak Institut Rahmaniyah Sekayu ingin mempelajari berbagai program unggulan dan inovasi yang telah dikembangkan oleh FBE UII.

Dalam sambutan, Dekan memperkenalkan FBE UII, Prof. Johan Arifin, S.E., M.Si., Ph.D., menyampaikan, “Di FBE UII banyak program tambahan yang kita adakan untuk membekali para mahasiswa, tidak hanya program inti tetapi juga ada tambahan”. Menurut Prof. Johan Program tambahan tersebut merupakan pembekalan sertifikasi untuk mahasiswa dalam meningkatkan keterampilan profesional bekerja di perusahaan multinasional hingga bekerja di skala internasional. 

Pada Kesempatan ini tak luput juga Dekan  FEB Institut Rahmaniyah Sekayu  Dr. Rumbiati, S.E., M.Si. menyampaikan “FEB Institut Rahmaniyah Sekayu baru didirikan sejak 1 tahun lalu dengan dua Fakultas yaitu, Hukum dan Ekonomi Bisnis. Oleh karena itu kunjungan studi banding begitu penting untuk mempelajari banyak hal mulai dari pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat FBE UII”.

Setelah Prof. Johan memperkenalkan profil FBE UII, Prof. Agus Widarjono  S.E., MA., Ph.D. ketua program studi magister ekonomi, memperkenalkan program Pascasarjana IE. Ia menyampaikan bahwa “Program ini telah terakreditasi unggul sejak 2021 dengan dua konsentrasi: Ekonomi dan Keuangan Syariah serta Ekonomi Kebijakan Publik”. 

Menurut Prof. Agus agar lulusan Magister berkompeten dalam karirnya perlu adanya mata kuliah kurikuler untuk mengembangkan soft skill dan karakter mahasiswa termasuk memberikan sertifikasi baik yang internasional maupun nasional. “Program sertifikasi yang ditawarkan FBE UII tidak hanya berfokus pada mahasiswa s1 namun mahasiswa  s2 juga memerlukan,” ungkap Prof. Agus. 

Acara diakhiri dengan diadakannya quiz dan tanya jawab bersama mahasiswa FEB Institut Rahmaniyah Sekayu hingga  sesi foto bersama FBE UII bersama delegasi serta dilakukannya campus tour yang di guide oleh panitia dari Marcomm. 

(RRS)