,

Dua Tim UII Menjuarai Kompetisi Simulasi Bisnis Tingkat Nasional

Program Studi Akuntansi Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Islam Indonesia kembali menorehkan prestasi yang sangat membanggakan. Dua Tim perwakilan UII telah berhasil menjuarai kompetisi simulasi bisnis tingkat nasional yakni MonsoonSIM Enterprise Resource Planning (MERMC) e-Competition Indonesian Final. Kompetisi ini merupakan kompetisi tingkat nasional yang digelar oleh MonsoonSIM Indonesia yang bertujuan untuk menentukan perwakilan tim yang akan dikirimkan Indonesia dalam kompetisi MERMC e-Competition 2020 pada tingkat internasional. Kompetisi ini digelar mulai dari 5 September 2020 hingga 10 Oktober 2020.

MERMC e-Competition Indonesian Final ini diikuti oleh 17 perguruan tinggi baik negeri maupun swasta dengan total 33 tim. Format yang digunakan adalah berbentuk League Match dengan sistem pemeringkatan, di mana setiap tim harus mendapatkan poin sebanyak mungkin untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya dan memenangkan kompetisi ini. Kompetisi terbagi menjadi dua tahap yaitu Elimination Stage dan Grand Final Stage. Pada Elimination Stage, 33 tim dibagi ke dalam 4 grup yang kemudian dua tim terbaik pada setiap grupnya akan lanjut ke Grand Final Stage. Penilaian kompetisi ini menggunakan scoring matrix yang bersifat acak oleh MonsoonSIM Indonesia dengan komposisi 10 matrix dan dengan bobot masing-masing sama rata senilai 10%. Tujuh tim terbaik dalam kompetisi ini akan mewakilkan Indonesia dalam kompetisi MERMC e-Competition 2020 di tingkat internasional.

Terdapat dua tim dari UII yang berlaga di kompetisi ini, pertama yaitu Intisar Sanatama yang beberapa saat lalu telah berhasil menjuarai dua kompetisi MonsoonSIM ‘April Absurdity’ dan ‘MonsoonSIM Indonesian League 2020”. Tim Intisar Sanatama ini terdiri atas M. Faiq Jauhar, Akhlis Faris Mushaffa, Adin Ihtisyamuddin, Ainun Jariyah, dan Sukma Putri Yulia. Kemudian tim kedua adalah Jakal Atas yang terdiri atas Afiq Kamal Rizki, Imam Nur Fadilah, Rani Adilah K., Asaquita Sophie Premarci, dan Rafif Aldo Nugroho. Dua tim tersebut berhasil meraih juara pertama dan ketiga, di mana tim Intisar Sanatama berada di posisi pertama dengan perolehan poin sebanyak 30 poin, mengungguli Universitas Hasanuddin di posisi kedua dengan perolehan poin sebanyak 23 poin. Lalu tim Jakal Atas berada di posisi ketiga dengan perolehan poin sebanyak 22 poin, mengungguli Universitas Diponegoro yang berada di posisi keempat dan Universitas Internasional Semen Indonesia di posisis kelima.

Berkat perolehan kompetisi tersebut, dua tim dari UII akan mewakilkan Indonesia pada MERMC e-Competition 2020 tingkat internasional yang tahun ini digelar oleh pihak MonsoonSIM Australia. (AFM)