Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Mulia Dharma Pratama melakukan kunjungan ke Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Islam Indonesia (FBE UII) pada Jumat (25/7). Kunjungan yang dilaksanakan di Aula Utara FBE UII ini dilakukan dalam rangka studi banding antara FBE UII dan STIE Mulia Dharma Pratama.
Kunjungan ini disambut hangat oleh Wakil Dekan III bidang Keagamaan Alumni FBE UII Drs. Achmad Tohirin, M.A., Ph.D. Studi banding ini dilakukan dalam upaya peningkatan mutu pembelajaran di STIE Mulia Dharma Pratama. Di antara perwakilan yang hadir dari pihak STIE Mulia Dharma Pratama, yaitu Dr. Drs. Muhamad Helmi selaku ketua STIE Mulia Dharma Pratama, dosen pendamping, serta Mahasiswa/i Jurusan Manajemen dan Akuntansi S1 STIE Mulia Dharma Pratama.
“Program studi di Fakultas ini ada tiga jurusan, sejak dua periode terakhir ada restrukturisasi yang pada awalnya tidak ada jurusan sekarang diadakan jurusan di mana dapat membawahi prodi sesuai dengan bidangnya, tiga jurusan itu adalah Manajemen, Akuntansi, dan Ilmu Ekonomi,” tutur Achmad dalam pemaparan profil fakultas.
“Capaian Akreditasi sudah cukup bagus, dengan hasil Akreditasi untuk S1 sudah disitasi oleh LAMEMBA mencapai predikat UNGGUL. Magister Akuntansi, Magister Manajemen, dan Magister Ilmu Ekonomi semuanya masih UNGGUL dibawah BAN-PT,” tambah Achmad.
Lebih lanjut, Muamar Nur Kholid, S.E., M.Ak., Ak., CA Sekretaris Program Studi Akuntansi Program Sarjana memaparkan tentang Pusat Studi dan Kompetensi. “Pusat Studi dan kompetensi yang kami miliki, yaitu Enterprise Resource Planning Competence Center (ERP CC), Association of Chartered Certified Accountants (ACCA), Perpajakan dan Pusat Studi Akuntansi Forensik,” ujar Muamar.
Selain itu, Muamar menjelaskan beberapa pilihan tugas akhir yang dapat ditempuh oleh mahasiswa FBE UII. “Seiring berjalannya Program Pemerintah Kurikulum 2021, saat ini kita memiliki tugas jalur Tugas Akhir (TA), yaitu skripsi, magang, dan kewirausahaan. Mahasiswa memiliki kebebasan dalam memilih tugas akhir sesuai minat dan keahliannya,” jelas Muammar
Acara studi banding ini diakhiri dengan penyerahan cendera mata kepada pihak STIE Mulia Dharma Pratama. Di masa mendatang, STIE Mulia Dharma Pratama juga berharap dapat menyambut kunjungan balasan dari FBE UII demi mempererat hubungan kedua belah pihak.
(DS)
You must be logged in to post a comment.